Strategi Pengelolaan Website untuk memaksimalkan bisnis

Siapapun pasti menghendaki hasil yang maksimal dalam segala upaya yang dilakukan, termasuk dalam hal berbisnis dengan memanfaatkan media online khususnya perancangan sebuah website. bagaimana strategi untuk memaksimalkan fungsi website admin mencoba membahas beberapa hal yang menjadi faktor penunjang cukup penting.
  1. Tujuan Pembuatan Website

    sebelum melakukan perancangan sebuah web anda harus mempersiapkan dengan tepat tujuan dari pembuatan web tersebut. Apakah hanya untuk promosi barang dagangan?, apakah juga termasuk didalamnya transaksi jual beli secara langsung?, apakah website anda akan bersifat dinamis atau statis?, dan apakah web anda memiliki interaktif langsung dengan calon customer anda?
    persiapan diatas harus anda persiapkan dengan matang, karena dengan perencanaan yang matang akan menghasilkan sebuah web yang sesuai dengan harapan anda nantinya. Jangan sampai ditengah perancangan web anda atau vendor pengembang anda disibukkan dengan perubahan alur dan tata perancangan web anda.

  2. Desain Website

    Desain web termasuk kedalam salah satu faktor yang cukup penting untuk mendapat perhatian ketika anda akan merancang sebuah web bisnis khususnya. Desain Web harus memperhatikan karakter dari perusahaan anda agar memiliki ciri khas yang nantinya akan menjadi icon anda, baik dari warna, tatanan template dan penggunaan font.
    sebagai contoh, anda pasti akan menebak website apa yang terlihat pada gambar dibawah ini:
     
    Tanpa membutuhkan waktu lama tentu anda akan dapat menjawab website apa jika dilihat dari tampilan diatas. Ya benar, gambar tersebut merupakan sebuah karakter dan ciri khas untuk web Facebook. disinilah pentingnya desain logo dan perancangan karakter sebuah website, dimana ketika web anda semakin dikenal masyarakat maka dengan mudah target anda akan mengenali perusahaan dan produk yang anda pasarkan.
  3. Target Anda

    hal yang berikutnya harus anda perhatikan adalah target anda, beberapa hal yang menjadi tolak ukurnya adalah:
    • Usia (demografi)
      faktor usia akan berpengaruh terhadap desain web yang akan anda rancang, hal ini akan berkaitan dengan psikologi target anda. Jangan membuat sebuah web dengan warna gelap dan flat sementara target anda berjenis kelamin perempuan yang memiliki rentang usia antara 15-25 tahun tentu hal tersebut tidak sinkron dengan target anda. Anda dapat merancangnya dengan warna terang dan tampilan desain yang menarik.
    • Kebiasaan
    • Klasifikasi Target
    • dan lain-lain
  4. Mengoptimalkan Mesin Pencari

    berbicara tentang optimalisasi sebuah website tentunya tidak akan lepas dari strategi yang satu ini. strategi yang harus diterapkan agar website dikenal dan memiliki trafic yang tinggi adalah dengan memaksimalkan atau mengoptimalkan pada sisi mesin pencari atau istilah populernya disebut Search Engine Optimization (SEO) sehingga website tersebut akan memiliki kemungkinan besar untuk mendapatkan kunjungan yang meningkat.

    baca: Cara Optimalisasi SEO website
  5. Tersedianya Fitur Interaktif
  6. Kelengkapan Konten Biodata
  7. Transparansi 
Strategi Pengelolaan Website untuk memaksimalkan bisnis Strategi Pengelolaan Website untuk memaksimalkan bisnis Reviewed by Kang yuyu on March 13, 2018 Rating: 5

No comments:

Terima Kasih Telah memberikan komentar dengan baik!!
Dimohon untuk menampilkan sumber artikel jika anda hendak mengkopi artikel dari blog ini. terima kasih

Powered by Blogger.